Wajib Tahu! Tes SKB CPNS 2024 : Materi dan Tips Mengerjakan

Tes SKB CPNS merupakan tahap terakhir yang menentukan nasibmu sebagai calon ASN. Agar dapat melewati tahap ini dengan lancar, perlu persiapan matang. Seleksi ini dIgunakan untuk mengukur sejauh mana potensi kamu dalam bidang yang kamu pilih. Berikut adalah informasi penting yang perlu kamu ketahui seputar jadwal, materi, dan tips lolos Tes SKB CPNS.

Wajib Tahu! Tes SKB CPNS 2024 : Materi dan Tips Mengerjakan

SKB, atau Seleksi Kompetensi Bidang, adalah tahap ujian terakhir dalam penerimaan CPNS. Setelah melewati seleksi administrasi dan SKD (Seleksi Kompetensi Dasar), Tes SKB CPNS menjadi penentu akhir yang menguji kompetensi bidang yang kamu miliki sesuai dengan formasi yang dilamar.

Tes SKB CPNS bervariasi tergantung pada instansi dan formasi yang kamu lamar. Namun, secara umum, tes ini melibatkan computer assisted test (CAT) dengan waktu pengerjaan 90 menit. Setiap formasi memiliki materi yang berbede untuk dipelajari, berikut ini adalah presentasi materi berdasarkan instansi dan formasinya :

1. Kementerian Pendidikan: Meningkatkan Kompetensi Tenaga Pendidik/Dosen dan Tenaga Kependidikan

Materi SKB untuk Jabatan Tenaga Pendidik/Dosen:

  • Etika dan Tri Dharma Perguruan Tinggi (10%)
  • Literasi Bahasa Inggris (15%)
  • Penalaran dan Pemecahan Masalah (20%)
  • Dimensi Psikologi (15%)
  • Wawancara (20%)
  • Praktik Mengajar (Micro Teaching) (20%)

Materi SKB untuk Jabatan Tenaga Kependidikan/Non-Dosen:

  • Literasi Bidang Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (15%)
  • Literasi Bahasa Inggris (10%)
  • Penalaran dan Pemecahan Masalah (30%)
  • Dimensi Psikologi (20%)
  • Wawancara (10%)
  • Unjuk Kerja (15%) [atau Dimensi Psikologi (30%) dan Wawancara (15%) jika Unjuk Kerja tidak dilakukan]

2. Kementerian Perhubungan: Menghadapi Tes Soal, Kesehatan Jasmani, dan Kesehatan Jiwa

  • Tes Soal Substansi Jabatan (50%): Computer Assisted Test (CAT) digunakan untuk mengukur pemahaman materi jabatan.
  • Tes Kesehatan Jasmani (30%):
  • Pemeriksaan Jantung (30%)
    • Pemeriksaan Paru-Paru (30%)
    • Pemeriksaan Buta Warna (30%)
    • Pemeriksaan BMI (10%)
  • Tes Kesehatan Jiwa (20%)

Tes ini tersebar di 33 lokasi yang mencakup berbagai daerah di Indonesia.

3. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Menyiasati Rangkaian Tes sesuai Formasi yang Dilamar

Formasi Analis Kebijakan hingga Verifikator Keuangan:

  • CAT (75%): Menilai pemahaman umum dan spesifik bidang.
  • Wawancara (25%)

Formasi Dosen Asisten Ahli hingga Verifikator Keuangan:

  • Tes Praktik Kerja (40%): Terkait dengan substansi jabatan.
  • Penulisan Makalah (35%): Terkait dengan substansi jabatan.
  • Wawancara (25%):

4. Kementerian Dalam Negeri: Menguasai Materi sesuai Jabatan Fungsional dan Pelaksana

Materi SKB CPNS dibedakan untuk jabatan fungsional dan pelaksana. Untuk jabatan fungsional, materi disusun oleh instansi pembina jabatan fungsional. Sedangkan untuk jabatan pelaksana, soal dapat mengambil dari bank soal sistem CAT Badan Kepegawaian Negara.

5. Kementerian Komunikasi dan Informasi: Mekanisme Tes dan Bobotnya untuk Beragam Jabatan

  • LPP TVRI, LPP RRI, dan Kementerian Kominfo:
    • CAT (100%): Menggunakan Computer Assisted Test (CAT) dengan bobot 100%.
  • Analis Penindakan, Analis Forensik Digital, Analis Konten Media Sosial:
    • SKB CAT (50%):
    • Wawancara (25%): Meliputi pemahaman UU ITE, dasar forensik digital, dan pengendalian konten internet.
    • SKB Praktek Kerja (25%): Keterampilan mengetik, studi kasus tindak pidana ITE, uji forensik digital, dan konten internet.
  • Jabatan dengan Penempatan di Berbagai Direktorat:
    • SKB CAT (70%):
    • Wawancara (30%):
  • Asisten Ahli – Dosen di Sekolah Tinggi Multi Media:
    • SKB CAT (50%):
    • Wawancara (25%):
    • SKB Praktik Kerja (25%): Perencanaan, Pembelajaran, Pembuatan Bahan Ajar, Demonstrasi, dan Mengajar/Microteaching.

Dengan memahami materi dan mekanisme tes dari berbagai kementerian, kamu dapat mempersiapkan diri secara lebih terarah dan meningkatkan peluang kelulusan dalam Seleksi Kompetensi Bidang CPNS. Jangan lupa untuk terus memantau informasi terbaru terkait CPNS.

Tips Lolos Tes SKB CPNS :

1. Fokus pada Kisi-kisi Soal

Jika SKB berbentuk ujian lewat CAT, fokuslah pada kisi-kisi soal yang terkait dengan bidang formasi dan instansi yang kamu lamar.Mulailah belajar mempersiapkan dari jauh jauh hari. Bisa dengan mengikuti bimbel khusus CPNS yang terpercaya.

2. Kenali Jenis Formasi

Formasi CPNS terbagi menjadi dua, yaitu Jabatan Fungsional (JF) dan Jabatan Pelaksana (JP). Kenali jenis formasi yang kamu lamar untuk mempersiapkan diri secara lebih spesifik. Pelajari tentang materi yang berangkutan dengan formasi yang kamu pilih.

4 Baca Peraturan Instansi

Pelajari peraturan-peraturan instansi terkait nomenklatur, tugas pokok, dan fungsi pada formasi yang dilamar. Mulai mencari tahu lewat internet atau sumber terpercaya lainnya. Ini akan membantu dalam memahami materi tes SKB.

5. Persiapkan Diri secara Mental

Jangan hanya fokus pada satu jenis tes. Pastikan kamu mempersiapkan diri untuk semua tahapan Tes SKB CPNS, termasuk wawancara, tes fisik, dan tes kesehatan jiwa jika diperlukan. Dengan mempersiapkan mental ini akan membuat kamu lebih tenang dalam mengerjakan soal tes SKB CPNS.

6. Mengikuti Bimbel CPNS

Manfaatkan bimbel CPNS untuk membantu dan membimbing kamu dalam seleksi tes SKB CPNS. Bimbel akan memberikan materi dari sumber-sumber terpercaya untuk memahami jenis-jenis tes yang akan dihadapi.

Gimana udah tahu belum tentang tes SKB CPNS? Buat kamu yang mau lolos CPNS 2024 ayo segera diwujudkan. Kami punya rekomendasi bimbel nih, buat bantu kamu lolos CPNS 2024. Bimbel ini dari Akademi CPNS yang sudah berpengalaman dengan mentor berserteifikat. Akademi CPNS hadir disetiap kota di Indonesia dengan berbagai program belajar yang bergaransi.

Program belajar yang dirancang oleh para ahli dibidang CPNS. Oleh karena itu bimbel ini sudah tidak diragukan lagi. Biaya cukup terjangkau dengan layanan yang memuaskan. Berbagai latihan soal rujin diberikan untuk mengetahui kemampuan kamu, agar mentor bisa mengevaluasi dan memberikan perhatian lebih. Ayo bimbel sekarang!

Share artikel ini :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Artikel Terbaru

Tentang Kami

Akademi CPNS adalah bimbel spesialis tes SKD SKB CPNS dan PPPK yang memberikan garansi kelulusan bagi pesertanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *